Home / Peristiwa

Sabtu, 29 Juli 2023 - 22:08 WIB

Tingkatkan Keamanan Wilayah Tugas, Dan SSK TMMD Ke-117 Gelar Patroli Keamanan

Lombok Tengah, Tranews.net. Komandan Satuan Setingkat Kompi (Dan SSK) TNI Manunggal Membangun Desa Ke-117 kodim 1620/Lombok Tengah Kapten Inf Suliono, S.ip, menggelar patroli keamanan malam bersama seluruh anggota satgas dan aparat kewilayahan di seluruh titik titik lokasi rawan.

“Salah satu sasaran yang menjadi tujuan patroli kami yaitu posko utama TMMD, penempatan alat berat dan wilayah wilayah yang menjadi titik rawan akan ancaman terhadap keamanan masyarakat” ujar Dan SSK dilokasi patroli, Sabtu (29/7/2023).

Menurutnya, Patroli keamanan baik malam maupun siang sudah menjadi tugas dan tanggung jawab seluruh anggota satgas sebagai rasa kepedulian dan wujud untuk memberikan rasa aman dan nyaman terhadap warga sekitar.

Baca Juga :  Misteri Orang Tua Bawa Uang Puluhan Juta Berhasil Teridentifikasi Polsek Praya

Di samping itu, suksesnya suatu tugas adalah bagaimana masyarakat itu merasa aman, tentram dan merasa terlindungi dari apa yang masyarakat khawatirkan baik itu sebelum maupun sesudah satgas TMMD ke-117 hadir di tengah tengah masyarakat.

“Sehingga dampak kehadiran kita selain membantu dalam memberikan kesejahteraan melalui program TMMD, kita juga harus mampu memberikan pelayanan keamanan yang baik di malam hari untuk masyarakat,” kata Kapten Suliono.

Selain itu, pelaksanaan patroli juga akan sangat berdampak sebagai langkah seluruh satgas TMMD untuk berkomunikasi sosial, bersilaturahmi untuk mengenal satu sama lain dengan seluruh warga masyarakat yang menjadi wilayah garis tugas tiap tiap satgas.

Baca Juga :  Mi6 Yakini Partai Fakir Investasi Sosial Sulit Dapat Dukungan di Pemilu 2024

“Karena melalui inilah masyarakat akan merasa terayomi, sehingga tujuan hadirnya TMMD akan menjadi langkah terbaik untuk mewujudkan harapan masyarakat,” ungkapnya.

Namun tentunya kedepan, mulai dari hal hal yang kecil kita berikan kelak akan sangat berdampak dalam kehidupan masyarakat untuk terus merasa terjaga baik dalam melaksanakan aktifitas malam maupun saat istirahat malam,” tandas Dan SSK. (red.TN).

Share :

Baca Juga

Peristiwa

Polisi perketat Pengamanan Gudang Logistik Pemilu Tahun 2024

Peristiwa

Nama Komisaris Bank NTB Syariah Dipalsukan untuk Ajukan Pinjaman 2 Miliar-Investasi Emas Antam

Peristiwa

Saat Berenang ,Bocah 7 Tahun Asal Dusun Makam, Jelantik Ini Tenggelam

Peristiwa

Sinergitas, Polres Loteng Bersama Kodim/ 1620 dan Satpol – PP Laksanakan Patroli KRYD

Peristiwa

Satgas Deteksi OMB Rinjani Loteng Amankan Kedatangan Logistik Pemilu

Peristiwa

Bupati Pathul Lepas Kloter 02 Tercatat 388 CJH

Peristiwa

Sat Res Narkoba Polres Lombok Utara, Buka bersama dan Santuni Anak Yatim

Peristiwa

Dua PMI Korban Kekerasan di Libya Kembali, HBK : Harus Ada Efek Jera Bagi Pelaku Perekrut PMI