Home / Peristiwa

Minggu, 17 Maret 2024 - 08:31 WIB

Pakar Komunikasi Dan Motivator Nasional Dr Aqua Sampaikan Materi di Polairud Polda NTB

Mataram , TRANEWS. Dalam rangka mewujudkan pelayanan prima kepada masyarakat, Direktorat Kepolisian Perairan dan Udara (Polairud) Polda Nusa Tenggara Barat (NTB) mengadakan kegiatan pelatihan dan motivasi dengan menghadirkan pakar komunikasi dan motivator nasional, Dr. Aqua Dwipayana.

Kegiatan ini berlangsung pada, kemarin 15 Maret 2024 di Gedung Sasana Dharma Kepolisian Daerah Nusa Tenggara Barat (Polda NTB).

Wakil Direktur Polairud Polda NTB AKBP Sigit Sigit Hari Wibowo S.I.K. M.H menjelaskan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan dan kualitas personel Polairud Polda NTB dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat.

Baca Juga :  Menelpon Pelanggannya, Pengantar Paket Ekspedisi di Praya Timur itu Di jambret, Begini Kronologinya

“Polisi perairan dan udara merupakan garda terdepan dalam menjaga keamanan dan keselamatan di wilayah perairan dan udara NTB,” jelas Aqua.

“oleh karena itu, diperlukan kemampuan dan kualitas personel yang prima dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat,” imbuhnya.

Sementara Dr. Aqua Dwipayana, dalam materinya, menyampaikan tentang pentingnya komunikasi dan motivasi dalam memberikan pelayanan prima.

Baca Juga :  ‎Polres Loteng Gelar Sertijab Wakapolres Dan PJU

“Komunikasi yang baik dan efektif dapat membangun kepercayaan dan hubungan yang positif dengan masyarakat. Selain itu, motivasi yang tinggi akan mendorong personel untuk memberikan pelayanan yang terbaik,” kata Dr. Aqua.

Kegiatan ini diikuti oleh seluruh personel Polairud Polda NTB, termasuk para perwira, bintara, dan tamtama.

Diharapkan dengan kegiatan ini, personel Polairud Polda NTB dapat meningkatkan kemampuan dan kualitasnya dalam memberikan pelayanan prima kepada masyarakat. (red.TN).

Share :

Baca Juga

Peristiwa

Komunitas Kabar Baik Dukung Perpres Jurnalisme Berkualitas Disahkan

Peristiwa

510 Polri dan PNS Polri Polda NTB Naik Pangkat Satu Tingkat. Kapolda NTB Tekankan Bekerja dengan Ikhlas

Peristiwa

Menhan Prabowo Menyerahkan Penggunaan SPM Trail Kepada Babinsa Di Posramil Selong Belanak

Peristiwa

Supli: Saya di Jalan dan Tidak Konsen Lihat HP saat Share Konten ke WAG

Peristiwa

AJI Mataram Desak BKN RI Evaluasi Kinerja Kepala UPT BKN Mataram

Peristiwa

Jelang Bulan Puasa Kafe Remang Remang di Pantai Tanjung Aan di Razia Polsek Pujut

Peristiwa

Villa Di Desa Montong Ajan Terbakar Tim Inafis Bersama Polsek Prabarda Datangi TKP

Peristiwa

Kunker ke Sumbawa, Kapolda NTB Beri Bansos untuk Masyarakat