Home / Budaya

Rabu, 12 Maret 2025 - 13:04 WIB

LKKS Bersama Ibu Bupati Loteng Bagi Paket Sembako di Batukliang

Lombok Tengah, TRANEWS Ibu Bupati Kabupaten Lombok Tengah, (Loteng) Baiq Nurul Aini Pathul Bahri Hadiri Pembagian Paket Sembako dalam rangka kegiatan Bulan Peduli Sosial yang diselenggarakan oleh Lembaga Koordinasi Kesejahteraan Sosial (LKKS) Kabupaten Lombok Tengah, Ibu Bupati Baiq Nurul Aini Pathul Bahri langsung hadir pada pembagian paket sembako di Kecamatan Batukliang, ( 12/03 ).

Kegiatan yang dimulai pukul 08.30 WITA ini berlangsung di Kantor Camat Batukliang dan dihadiri oleh masyarakat penerima manfaat, para pengurus LKKS, serta jajaran pemerintah daerah setempat. Sebanyak 40 paket sembako diserahkan kepada warga yang membutuhkan sebagai bentuk kepedulian sosial dan dukungan bagi masyarakat kurang mampu.

Baca Juga :  Babinsa Bantu Pengolahan Sampah Menjadi Pupuk Kompos di Desa Bonjeruk

Dalam sambutannya, Ibu Bupati Baiq Nurul Aini Pathul Bahri, menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan wujud nyata kepedulian pemerintah daerah terhadap kesejahteraan masyarakat. “Kami berharap bantuan ini dapat meringankan beban warga yang membutuhkan, terutama dalam memenuhi kebutuhan pokok sehari-hari,” ujarnya.

Baca Juga :  Babinsa Jajaran Kodim Loteng Gelar Patroli Ramadhan Keliling Kampung

Setelah acara di Batukliang, rombongan melanjutkan kegiatan ke Kecamatan Batukliang Utara dengan agenda serupa. Total sebanyak 80 paket sembako dibagikan pada hari pertama pada kegiatan ini.

Kegiatan Bulan Peduli Sosial LKKS ini akan terus berlangsung hingga 24 Maret 2025, mencakup berbagai kecamatan di Kabupaten Lombok Tengah. Pemerintah daerah berharap program ini dapat memberikan manfaat yang nyata bagi masyarakat serta mempererat kebersamaan di tengah-tengah warga. (Win)

Share :

Baca Juga

Budaya

Upacara Korps Raport, Dandim Lombok Tengah Melepas Seorang Prajurit Terbaiknya

Budaya

Kapolres Lombok Tengah Jalin Silaturahmi Dengan Seluruh Organisasi Media Di Loteng

Budaya

Ini Rancangan Agenda DWP Setwan Lombok Tengah

Budaya

Wabup Doktor Nursiah Pimpin HUT RI Ke-79

Budaya

Poltekpar Lombok : “Membangun Kolaborasi Lewat Silaturahmi,”

Budaya

Pastikan Keamanan Misa Natal, Kapolres Cek Sejumlah Gereja di Loteng

Budaya

Tiga PJU Polda NTB dan 2 Kapolres Jajaran Laksanakan Sertijab

Budaya

Desa Semparu Raih Juara 1 Lomba Desa/Kelurahan NTB