Home / Pariwisata

Senin, 27 Maret 2023 - 07:49 WIB

Kapal Pembawa BBM Terbakar di Ampenan , 3 ABK Hilang

Mataram, Tranews.Net. Sebuah kapal MT. Kristin  pembawa BBM Pertalite dari Tuban Jawa Timur terbakar saat hendak bersandar ke Depo Pertamina Ampenan, Kota Mataram, NTB, Minggu (26/3/2023). Peristiwa terbakarnya kapal tersebut terjadi sekitar pukul 14.30 WITA, kemarin.

Sebanyak 14 dari 17 ABK berhasil di evakuasi oleh tim gabungan dari Ditpolairud Polda NTB dan Basarnas. Evakuasi terhadap Anak Buah Kapal (ABK ) tersebut dilakukan dengan menggunakan kapal Baladewa. Sementara 3 lainnya hingga malam hari masih belum diketahui kabarnya.

Baca Juga :  Catat!! Kalender Event Tahunan Pariwisata 2023 di Loteng

Direktur Polairud Polda NTB Kombes Pol Kobul Syahrin Ritonga mengatakan, “dari sore hari kami bersama Basarnas lakukan evakuasi ABK dari kapal yang terbakar, 14 ABK berhasil kami evakuasi sementara 3 lainnya masih dilakukan pencarian”.

Hingga malam hari ini, Direktur Polairud Polda NTB bersama sejumlah personel menggunakan Kapal Baladewa utk melakukan pemadaman dan kapal berhasil dipadamkan sekitar pkl 21.15 Wita. Selanjutnya, Ditpolairud masih melakukan pemantauan pelaksanaan pendinginan kapal.

Baca Juga :  Lombok FC Gelar Pra-TC di ISA SOCCER ACADEMY, Siapkan Talenta Muda Terbaik untuk Skuad Kijang Rinjani

Direktorat  Polairud  Polda NTB sendiri menurunkan 3 kapal untuk membantu Evakuasi, yakni kapal Baladewa 8002 dari Mabes Polri dan 2 unt Kapal Tipe C Milik Direktorat Polairud Polda NTB.

Terhadap ke-14 ABK yg berhasil diselamatkan, langsung dilakukan pemeriksaan kesehatan oleh tim Bid Dokkes Polda NTB dan dinyatakan seluruh ABK dlm keadaan sehat. (red.TN).

Share :

Baca Juga

Pariwisata

Winter School 2023, Study Tour ke Destynasi dan Lokasi Atraksi Wisata di Lombok

Pariwisata

Menteri Sandiaga Uno Buka Poltekpar Lombok Wonder Preneur Fest 2023

Pariwisata

Tampah Hills Santuni Ratusan Warga Desa Mekarsari Lombok Tengah

Pariwisata

JTfast Boat Hentikan Layanan Rute Kuta Mandalika – Bali Terkendala Ijin

Pariwisata

Rannya Agustyra Kristiono Gugah Generasi Milenial Cintai dan promosikan makanan khas Suku Sasak

Pariwisata

Awali Ramadan dengan Aksi Kemanusiaan, Rachmat Hidayat Bagikan Kursi Roda Elektrik untuk Pensiunan Abdi Negara di Mataram

Pariwisata

Poltekpar Lombok Gelar WTDF 2023, Bertema ” Pariwisata dan Investasi Ramah Lingkungan”

Pariwisata

HBK Konsisten Dorong Terwujudnya Food Estate di NTB, Jalan Selamatkan Sumber Pangan di Masa Depan