Home / Peristiwa

Rabu, 17 Januari 2024 - 14:36 WIB

Jelang Pemilu 2024, Kodim 1620/Loteng Siagakan Pasukan Huru Hara

Lombok Tengah , TRANEWS. Dalam menghadapi momentum penting Pemilu 2024, Kodim 1620/Loteng telah mengambil langkah proaktif dengan menyiagakan 1 SSK (Satuan Setingkat Kompi) pasukan Huru hara dan pasukan bermotor gerak cepat untuk mengatasi potensi kerusuhan selama pesta demokrasi berlangsung.

Pasukan yang disiapkan tersebut dikhususkan untuk menangani potensi huru hara atau gangguan keamanan yang dapat terjadi selama proses pemilihan umum berlangsung, khususnya di Kabupaten Lombok Tengah.

Komandan Kodim 1620/Loteng Letkol Kav Andi Yusuf Kertanegara menjelaskan,
langkah ini diambil untuk memastikan keamanan dan ketertiban selama masa kampanye hingga pemungutan suara Pil Pres maupun Legislatif.

Baca Juga :  Islah Warga Renda dan Cenggu Belo Disaksikan Kapolda NTB

“Kami bersiap menghadapi segala kemungkinan yang dapat mengancam keamanan dalam rangka penyelenggaraan Pemilu 2024. Pasukan yang dikerahkan telah mendapatkan pelatihan khusus huru hara untuk menangani situasi darurat dengan cepat dan efisien.” Ujar Dandim usai apel gelar pasukan Huru hara di Makodim Rabu, (17/01/2024).

Selain itu Dandim juga mengajak seluruh lapisan masyarakat untuk tetap tenang dan mendukung jalannya proses demokrasi yang akan di laksanakan secara serentak di seluruh Indonesia pada Februari 2024 mendatang.

Baca Juga :  Kapolda NTB Cek Kesiapan Pengamanan MotoGP Mandalika 2024

“Pentingnya menjaga keamanan bersama demi kelancaran pelaksanaan Pemilu tahun 2024 secara aman dan lancar khususnya di Lombok Tengah,” ucapnya.

Pemilu 2024 akan menjadi sorotan utama dengan tingginya antusiasme warga berpartisipasi dalam menentukan hak pilihnya masing masing sebagai warga negara Indonesia untuk kemajuan bangsa.

“Dengan langkah siaga ini,
Kodim 1620/Loteng berharap dapat menciptakan lingkungan yang aman dan kondusif, sehingga masyarakat dapat berpartisipasi dalam Pemilu dengan tenang dan nyaman,” tandasnya. (red.TN).

Share :

Baca Juga

Peristiwa

Polda NTB Gelar Patroli Presisi Cooling System Pasca Pilkada Serentak 2024

Peristiwa

Kapolres Loteng Pimpin Sertijab PJU dan Kapolsek

Peristiwa

Begini Aksi Anggota Kodim Loteng Meriahkan HUT IKAHI Ke-70

Peristiwa

Cegah Tangkal Radikalisme/Sparatisme, Kodim Loteng Gelar Komsos Bersama Elemen Masyarakat

Peristiwa

Mi6 : Prediksi 50 Persen Petahana DPD RI Dapil NTB Bakalan Out Dalam Pemilu 2024

Peristiwa

Wabup Loteng Dihari Ke – 4 Mendatangi Langsung Tempat Kejadian Tenggelamnya Dokter Muda di Lancing Prabar

Peristiwa

Mi6 Prediksi Coattail Effect Pilpres 2024 Tidak Berdampak Signifikan Menaikkan Insentif Elektoral di Kalangan Pemilih Pemula

Peristiwa

Ujudkan Pemilu 2024 Yang Damai, Jurnalis Loteng Deklarasi Anti Hoaks