Home / Peristiwa

Rabu, 15 Mei 2024 - 08:30 WIB

Babinsa, PPL, Poktan Montong Gamang Cek Ketersediaan Pupuk Dan Benih Padi

Lombok Tengah, TRANEWS. Sebagai langkah dasar dalam mewujudkan ketahanan pangan wilayah, Babinsa Montong Gamang Koramil 1620-03/Kopang Sertu Lalu Irwin Santosa bersama Penyuluh Pertanian Lapangan (PPL) dan juga Poktan melakukan pengecekan pupuk bersubsidi dan benih padi secara berkala di Dusun Bingkok Desa Montong Gamang kecamatan Kopang Lombok Tengah.

Kegiatan tersebut merupakan langkah komunikasi sosial strategis antara TNI, pemerintah dan petani dalam mendukung peningkatan produksi pertanian secara bertahap, bertingkat dan berlanjut demi terwujudnya harapan masyarakat.

“Upaya ini kami lakukan bersama sama, dengan tujuan agar dapat meningkatkan kesejahteraan petani melalui ketersediaan pupuk maupun benih padi,” ujar Sertu Irwin saat mengecek ketersediaan pupuk dan bibit kemarin, (13/5/2024).

Baca Juga :  Briptu Singgih Anggota Polres Loteng Atlet Karate Berprestasi

Dalam kegiatan tersebut, Babinsa bersama PPL dan juga Poktan terus fokus membahas beberapa langkah terkait untuk memastikan ketersediaan pupuk bersubsidi dan kualitas benih padi bagi petani yang akan digunakan dalam masa tanam selanjutnya.

“Kehadiran kami dalam kegiatan ini untuk memberikan sentuhan profesionalitas, sekaligus memberikan keyakinan kepada petani bahwa TNI akan selalu hadir untuk masyarakat dalam membantu segala kesulitan yang dihadapi masyarakat,” terang Lalu Irwin.

Selain melakukan pengecekan pupuk, Babinsa juga melakukan pengumpulan informasi terkait potensi masalah keamanan di wilayah. “Hal ini bertujuan untuk memastikan bahwa kegiatan pertanian berjalan lancar tanpa gangguan dari pihak yang tidak bertanggung jawab,” ucapnya.

Baca Juga :  Seorang Pemancing Tebing Asal Denggeng, Selong Jatuh Dan Hilang di Laut Teluk Ujung, Desa Mertak

Diharapkan melalui upaya ini para petani di wilayah dapat meningkatkan produksi pertaniannya tanpa harus risau akan ketersediaan pupuk bersubsidi maupun benih sebagai kebutuhan utama petani dalam meningkatkan hasil pertanian.

“Karena dengan adanya komunikasi dan koordinasi yang baik, diharapkan produksi padi di wilayah dapat terus meningkat, sehingga memberikan dampak positif bagi kesejahteraan petani dan masyarakat setempat secara keseluruhan,” tandarnya. (red.TN).

Share :

Baca Juga

Peristiwa

Diduga Main Handphone Sambil di Cass Pelajar Kelas XI Asal Pengadang Tewas Terbakar, Polsek Prateng Lakukan Olah TKP

Peristiwa

Wabup Nursiah Terima Visitasi 60 Orang Peserta Pelatihan Kepemimpinan Nasional Tingkat II Angk.XX111 Yogyakarta

Peristiwa

Rachmat Hidayat : Siapapun yang memerlukan Kursi Roda silahkan Kontak saya !!!

Peristiwa

Kapolres Lombok Utara ajak Polong Renten Lombok Utara Dinginkan pemilu 2024

Peristiwa

Pimpin Apel Pagi di SMAN 1 Kopang, Ini Kata Seherdi

Peristiwa

Bupati Pathul : 1.541 Ton Beras Digelontorkan Untuk 154 Ribu PKM di Lombok Tengah

Peristiwa

Bambang Terpilih Sebagai TOP CEO BUMD 2023, PDAM TIARA Loteng Dapat Penghargaan Bintang 4 Top BUMD Awards 2023

Peristiwa

HUT Humas Polri Ke-72, Bidhumas Polda NTB Salurkan 12.000 liter Air Bersih