Lombok Tengah, TRANEWS. Memasuki Bulan suci Ramadhan 1445 Hijriyah tahun 2024, Babinsa jajaran Kodim 1620/Loteng rutin menggelar patroli Malam Ramadhan Keliling Kampung (MRKK) secara bertahap, bertingkat, berlanjut dan juga terstruktur.
Kegiatan tersebut bertujuan guna memastikan keamanan dan kenyamanan masyarakat dalam menjalankan ibadah di malam hari selama bulan ramadhan.
Komandan Kodim 1620/Loteng Letkol Kav Andi yusuf Kertanegara mengatakan, Kegiatan patroli tersebut dilakukan secara rutin dan terjadwal dimulai setiap malam sejak awal Bulan Ramadhan hingga menjelang akhir bulan secara terus menerus dan berkelanjutan dengan sistim rotasi atau bergantian.
“Tujuannya adalah untuk memberikan rasa aman kepada masyarakat dan mendukung kelancaran ibadah Ramadhan di malam hari,” ujar Dandim Selasa (19/3/2024).
Selain memantau situasi keamanan, pihaknya juga sembari patroli, terus memberikan himbauan kepada masyarakat terkait pentingnya menjaga keamanan lingkungan sekitar selama ramadhan agar tidak mengganggu aktifitas warga yang sedang beribadah.
“Selain menjaga keamanan, kami juga mengingatkan masyarakat agar tetap menjaga ketertiban, tidak membunyikan petasan sehingga masyarakat dapat menjalankan ibadah dengan tenang dan nyaman,” tambah Letkol Andi Yusuf.
Selain itu, upaya yang dilakukan oleh Babinsa Kodim 1620/Loteng ini mendapatkan apresiasi positif dari masyarakat setempat. Mereka merasa terbantu dengan kehadiran Babinsa yang secara aktif menjaga keamanan masyarakat dalam menjalankan ibadah.
“Dengan adanya kegiatan patroli malam Ramadhan keliling kampung ini, diharapkan dapat meningkatkan rasa aman dan nyaman serta kesadaran masyarakat, agar tidak melakukan hal hal yang dapat mengganggu masyarakat lain yang sedang menjalankan ibadah,” Terang Dandim. (red. TN).